Cara Memilih Bedak Wajah yang Cocok untuk Wajah

Cara Memilih Bedak Wajah yang Cocok untuk Wajah - Hai, Cantik.. Salah satu rahasia wajah menawan adalah wajah yang flawless. Dan kosmetik yang cukup berjasa dalam menyempurnakan tampilan wajah kita adalah bedak wajah. Selama ini, mungkin kita hanya mengenal face powder, compact powder maupun two way cake. Namun, sebenarnya ada cukup banyak jenis face powder yang bisa kita gunakan sesuai dengan kebutuhan. Nah, yang mana nih yang sesuai dengan Anda? Coba cek di bawah ini.

Loose Powder
Jenis bedak seperti ini biasanya berbentuk bedak tabur. Butirannya ringan dan memberi wajah tampilan yang cantik alami. Bedak ini digunakan untuk daily routine di mana Anda tak membutuhkan tampilan yang berat.

Pressed And Compact Powder
Bedak tabur yang dipadatkan ini bisa digunakan untuk bepergian karena lebih praktis. Aplikasinya lebih berat daripada loose powder, namun tidak seberat two way cake. Cocok digunakan untuk hangout, kencan, kuliah, hingga bekerja. Kelebihan bedak yang satu ini adalah mampu memberikan oil control dan menutupi ketidak sempurnaan wajah.

Two Way Cake
Meski di jaman sekarang sudah ada BB atau CC cream, namun masih banyak wanita yang menyimpan two way cake di dalam tas mereka. Bedak perpaduan foundation dan bedak wajah ini merupakan salah satu cara praktis memberikan tampilan wajah yang matte dan tahan lama. Cocok untuk pesta, bekerja seharian atau Anda yang ingin penampilan cantik long lasting.

Setting Face Powder
Bedak yang satu ini sering digunakan untuk pemotretan atau fashion show. Bedak berbasis bahan talc ini bisa mengunci aplikasi foundation sehingga tahan lebih lama. Mengurangi wajah mengkilap dan mencegah polusi serta minyak merusak riasan Anda. Tersedia dalam versi tabur maupun compact powder.

Mineral Powder
Mineral powder adalah salah satu jenis bedak yang paling disukai wanita. Formulanya cukup ringan, namun memberikan hasil yang natural, glowing dan tahan lama. Meski begitu, jenis bedak ini tidak menyumbat pori. Cocok untuk Anda yang ingin tampil eksotis, natural dan long lasting.

Sudah menemukan bedak yang cocok dengan kebutuhan Anda? Semoga tips ini bisa membantu mempercantik penampilan Anda.